Cari Blog Ini
27 Oktober 2014
UPS : Perangkat Berharga Pelindung Komputer
Ada kalanya saat kita tengah melakukan sebuah pekerjaan penting yang sudah hampir selesai tiba-tiba aliran listrik di rumah kita padam padahal kita belum sempat meyimpan pekerjaan tersebut. Dapat dibayangkan bagaimana perasaan kita pada saat itu. Untuk mencegah hal itu terjadi kita dapat melakukan pengaturan pada program yang tengah kita jalankan untuk melakukan penyimpanan otomatis secara berkala atau dengan memiliki sebuah UPS yang akan diuraikan di bawah ini.
Definisi dan Fungsi UPS
UPS (Uninterruptible Power Supply) adalah perangkat yang pasokan pasokan daya listrik cadangan ke komputer yang atau alat elektronik lainnya saat kehilangan daya listrik dari sumber utama yang dalam hal ini adalah PLN. Alat ini umumnya digunakan untuk menyediakan listrik cadangan ke computer. Bayangkan bila suatu saat anda tengah mengerjakan sebuah pekerjaan penting tiba-tiba aliran listrik dari PLN menagalami pemadaman sementara pekerjaan yang anda lakukan tadi belum disimpan, oleh karena itu sangat penting mempunyai perangkat ini untuk menunjang pengoperasian komputer. Dengan terputusnya aliran listrik secara tiba-tiba selain kemungkinan kehilangan data yang sangat berharga ada kemungkinan lain yakni kerusakan beberapa komponen komputer sepeti prosesor dan motherboard. UPS tidak dapat digunakan sebagai pemasok daya utama dan hanya boleh digunakan untuk menyimpan data apapun yang sedang kita kerjakan saat itu dan melakukan shut down computer pada saat aliran listrik utama terputus.
Manfaat UPS
Sebuah UPS dapat menyediakan pasokan listrik cadangan pada saat kita butuhkan karena mempunyai kemampuan menyimpan listrik dalam baterai yang terdapat di dalamnya. Komponen utama dari sebuah UPS adalah inverter dari AC ke DC, sebuah baterai untuk menyimpan cadangan daya dan sebuah inverter DC ke AC. UPS yang beredar di pasaran kebanyakan telah dilengkapi sebuah perangkat lunak yang akan secara otomatis mengatur penyimpanan data serta melakukan proses shut down pada computer bila suatu saat arus listrik dari pemasok utama terputus. Manfaat lain yang diberikan oleh UPS adalah menjaga kualitas pasokan listrik ke computer dengan nilai pasokan yang stabil, karena pasokan listrik dengan tegangan yang selalu berubah (naik turun) berpotensial menimbulkan kerusakan pada komponen-komponen computer yang peka. Faktanya adalah bahwa 45,3% dari semua jenis kerusakan computer terjadi disebabkan oleh gangguan listrik.
Jenis UPS
Secara umum terdapat empat jenis UPS untuk mengatasi berbagai gangguan listrik dan yang paling tepat digunakan untuk keperluan computer adalah jenis “Standby atau Offline UPS”. Jenis UPS ini akan memberikan backup power yang telah disimpan di dalam baterai pada saat terjadi kasus terputusnya pasokan listrik utama.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar